Tuesday, November 6, 2012

alangkah lucunya negeri ini



Film ini sangat baik untuk remaja Indonesia saat ini, berkisah tentang seorang yang tamatan kuliah namun masih belum mendapatkan pekerjaan . Haji makbul ayah muluk berpendapat bahwa pendidikan itu penting dan dia menginginkan kalau anaknya bisa mendapatkan pekerjann sesuai lulusan kuliahnya , disisi lain Haji sarbini beranggapan bahwa pendidikan itu tidak penting, karena anak-anaknya yang hanya lulusan sma atau sederajat bisa sukses.
Muluk dan rahma saling mencintai, namun haji sarbini mempermasalahkan pekerjaan yang sampai saat ini belum muluk dapatkan.  Melihat anak-anak yang hidupnya sebagai seorang pencopet, muluk merasa prihatin dan khawatir. Dia  akhirnya mau menjadi pengajar bersama beberapa temannya yang menjadi sarjana namun mengangggur untuk mengajari anak-anak tersebut hingga anak-anank itu perlahan berubah menjadi anak-anak yang lebih baik, hampir semuanya  tidak mencopet lagi setelah mendapatkan pendidikan dari muluk dan teman-temannya. Sayangnya, gaji untuk muluk beserta temannya bukanlah gaji yang halal melainkan haram sebab dia di gaji dari hasil mencopet. Dan saat ayah muluk tau bahwa anaknya mendapatkan penghasilan dari yang belum halal. Dia merasa kecewa dengan semua yang telah dilakukan muluk. Begitu juga teman teman muluk yang merasa malu .
Ternyata walaupun mereka sudah di didik oleh muluk dan teman-temannya ada beberapa orang yang tetap menjadi pencopet, meskipun mereka tau akan ilmu nya tapi tetap saja mereka melakukannya.
Smpai suatu saat muluk sedang belajar mengendarai mobil , dia melihat komet anak asuhannya yang sekarang menjadi seorang pengasong dan mululk merasa senang. Namun saat petugas keamanan datang muluk merasa bertanggung jawab dengan anak- anak tersebut, sampai akhirnya muluk rela di tangkap untuk anak- anak yang sedang berusah mencari rezeki yang halal.
Semua kembali pada diri kita, walaupun kita tahu ilmunya bila kita tak benar-benar mau berubah tetap saja seperti itu. Hal terpenting dari pendidikan adalah merubah sikap dan etika untuk menjadi lebih baik.